Serba-serbi Jurusan Psikologi UI, Apa Aja yang Dipelajari?

Serba-serbi Jurusan Psikologi UI Apa Aja yang Dipelajari

Tertarik untuk kuliah di jurusan Psikologi UI? Kamu perlu tahu serba-serbinya dulu, nih! Psikologi UI menyediakan program pendidikan untuk jenjang Sarjana, Magister, dan Doktor. Untuk prospek kerja jurusan Psikologi cukup beragam, mulai dari bekerja di bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), pemasaran, penelitian, jurnalistik, periklanan, hubungan masyarakat, pelatihan dan lain-lain.

Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari perilaku manusia. Tidak terbatas hanya pada bentuk perilakunya saja tapi juga pengaplikasiannya pada masalah-masalah yang dihadapi manusia. Fakultas Psikologi di UI adalah Fakultas Psikologi yang pertama berdiri di Indonesia, lho!

Kalau mau kuliah di jurusan Psikologi UI, cek dulu yuk, apa aja sih jenjang pendidikan yang tersedia, biayanya hingga mata kuliah yang dipelajari.

 

Program Sarjana Psikologi 

Program Sarjana Fakultas Psikologi UI terdiri dari kelas Reguler, Paralel, dan Internasional. Lamanya kuliah di jenjang Sarjana sama seperti jurusan lain pada umumnya yaitu ditempuh selama 4 tahun. Gelar yang diperoleh untuk lulusan Sarjana Reguler dan Paralel adalah Sarjana Psikologi (S.Psi).

Sementara untuk Kelas Internasional, gelar yang akan didapat adalah dua gelar atau double degree yaitu  Sarjana Psikologi (S.Psi) dari UI dan Bachelor of Arts in Psychology (B.A. in Psych) dari The University of Queensland, Australia, yang menjadi universitas mitra dalam program Kelas Internasional Psikologi UI.

 

Mata Kuliah Jurusan Psikologi UI program Sarjana (S1)

Apa yang dipelajari di jurusan Psikologi UI? Berikut ini daftar mata kuliahnya untuk jenjang Sarjana mulai dari tingkat 1- 4 berdasarkan Buku Pedoman Akademik Program Studi Sarjana Psikologi Universitas Indonesia Kurikulum 2020 yang dipublikasikan di situs resmi Fakultas Psikologi UI psikologi.ui.ac.id

  • Mata Kuliah Tahun 1 (Semester 1 dan 2)

Mata Kuliah Tahun 1 (Semester 1 dan 2)

 

  • Mata Kuliah Tahun 2 (Semester 3)

Mata Kuliah Tahun 2 (Semester 3)

 

  • Mata Kuliah Tahun 2 (Semester 4)

 Mata Kuliah Tahun 2 (Semester 4)

 

  • Mata Kuliah Tahun 3 (Semester 5)

 Mata Kuliah Tahun 3 (Semester 5)

 

  • Mata Kuliah Tahun 3 (Semester 6)

 Mata Kuliah Tahun 3 (Semester 6)

 

  • Mata Kuliah Tahun 4 (Semester 7 dan 8)

 Mata Kuliah Tahun 4 (Semester 7 dan 8)

 

 

Program Magister Psikologi

Program Magister Psikologi di Universitas Indonesia terdiri dari 3 pilihan, yaitu Magister Psikologi Sains, Magister Psikologi Profesi, dan Magister Psikologi Terapan.

 

1. Magister Psikologi Sains

Untuk sarjana Psikologi yang melanjutkan ke jenjang ini biasanya kegiatan kuliah hanya berlangsung selama 4 semester, sementara untuk yang bukan berasal dari S1 Psikologi biasanya berlangsung selama 5 semester, di mana satu semester merupakan kuliah matrikulasi. Program ini tidak mempersiapkan mahasiswa untuk melakukan praktik psikolog yang memiliki izin praktik. Lulusannya akan menyandang gelar Magister Sains atau M.Si

 

  • Peminatan:

– Psikologi Industri dan Organisasi

– Psikologi Pendidikan

– Psikologi Sosial

– Psikologi Perkembangan

– Psikologi Kepribadian

  • Biaya Kuliah Magister Psikologi Sains UI:
  • Biaya Operasional Pendidikan (BOP) : Rp 17.000.000
  • Uang Pangkal (UP)   : Rp 14.000.000

 

2. Magister Psikologi Profesi (Psikolog)

Magister Psikologi Profesi Psikolog (1)
Foto: Pexels.com/cottonbro

 

Program pendidikan ini bertujuan menghasilkan psikolog yang kompeten, profesional, ilmiah, berbudi luhur, berbasis riset serta mampu berkolaborasi dengan profesi lain dan adaptif dengan perkembangan zaman.

Syarat diterima di program ini adalah lulus seleksi penerimaan yang terdiri dari 2 tahap. Tahap pertama adalah tes TPA dan Bahasa Inggris. Setelah lulus seleksi tahap 1 lanjut ke tahap selanjutnya yaitu Psikotes dan Wawancara.

Lama studinya adalah 2,5 tahun atau 5 semester. Kegiatan perkuliahannya antara lain yaitu kuliah kemagisteran, persiapan dan praktik kerja profesi psikologi, serta penyusunan tesis, publikasi ilmiah, dan ujian kompetensi psikolog oleh Himpunan Psikolog Indonesia.

Setelah selesai menempuh program pendidikan ini, lulusannya akan memperoleh gelar Magister Psikologi (M.Psi). Selain itu juga dapat berprofesi sebagai Psikolog karena mendapatkan Surat Ijin Praktik Psikolog dari Himpunan Psikolog Indonesia

 

  • Peminatan:
  • Psikologi Industri dan Organisasi
  • Psikologi Klinis
  • Psikologi Pendidikan

 

  • Biaya Kuliah Profesi Psikolog UI:
  • Biaya Operasional Pendidikan (BOP) : Rp 20.000.000
  • Uang Pangkal (UP)   : Rp 17.000.000

 

3. Magister Psikologi Terapan

Program ini diharapkan menghasilkan lulusan yang dapat menjadi konsultan atau ahli yang mampu memecahkan masalah masyarakat dengan pendekatan ilmu psikologi. Akan tetapi, program Magister Psikologi Terapan tidak mempersiapkan peserta untuk melakukan praktik psikologi sebagai psikolog yang mempunyai izin praktik. Setelah lulus dari Program Magister Psikologi Terapan, gelar yang didapat adalah Magister Psikologi Terapan, disingkat M.Psi.T.

 

  • Peminatan:
  • Psikologi Intervensi Sosial
  • Psikologi Sumber Daya Manusia dan Knowledge Management
  • Psikologi Anak Usia Dini

 

  • Biaya Kuliah Magister Psikologi Terapan UI:
  • Biaya Operasional Pendidikan (BOP) : Rp 17.500.000
  • Uang Pangkal (UP)   : Rp 17.000.000

 

Program Doktor Psikologi

Program ini bertujuan menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan ilmu psikologi dengan menghasilkan kajian inovatif melalui penelitian serta menghasilkan pengetahuan baru yang memiliki kontribusi strategis di tingkat nasional dan internasional.

 

Syarat Masuk Program Doktor Psikologi UI:

  1. Lulusan program studi S1 dan S2 (semua program studi) dengan ketentuan salah satu jenjang harus berlatar belakang Psikologi
  2. Memiliki IPK S2 minimal 3,25 dari kampus negeri yang telah terakreditasi maupun kampus swasta dengan Ijazah yang disamakan oleh Kopertis (Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta)
  3. Melampirkan ijazah S1 dan S2 yang dilegalisasi
  4. Lulus Seleksi Akademik berupa ujian tulis Tes Potensi Akademik dan Bahasa Inggris serta lulus seleksi berkas, yaitu salinan transkrip nilai dan salinan ijazah yang telah dilegalisasi dan surat rekomendasi.
  5. Setelah lulus seleksi akademik dan berkas, calon peserta akan melalui seleksi Wawancara Praproposal. Dokumen untuk yang perlu diserahkan dalam tahapan seleksi ini antara lain:

– Praproposal penelitian disertasi

– Curriculum vitae

– Rekomendasi dari atasan langsung (bagi yang bekerja) dan pembimbing akademik atau pembimbing tesis S2

– Motivational statement

– Fotokopi abstrak atau ringkasan dari tesis S2

– Karya ilmiah yang dihasilkan selama 5 tahun terakhir (Judul, Daftar Isi, Pendahuluan), terutama yang berhubungan dengan bidang ilmu yang sedang atau akan ditekuni.

  • Biaya Kuliah:
  • Biaya Operasional Pendidikan (BOP) : Rp 21.000.000
  • Uang Pangkal (UP)   : Rp 15.000.000

 

Sukses Jadi Mahasiswa Psikologi UI dengan Ikutan Bimbel Persiapan Masuk UI

Sukses Jadi Mahasiswa Psikologi UI dengan Ikutan Bimbel Persiapan Masuk UI
Foto: Unsplash.com/Erge Mahindra

 

Terdapat dua jalur ujian untuk tes masuk menjadi mahasiswa Psikologi UI jenjang Sarjana S1 Reguler, yaitu UTBK-SBMPTN dan SIMAK UI. Kalau kamu ingin lulus tes masuknya, kamu bisa persiapkan diri kamu semaksimal mungkin terlebih dulu di bimbel Persiapan Masuk UI atau bimbel PMUI.

Bimbel ini khusus dipersiapkan untuk para calon mahasiswa yang ingin berhasil menembus kampus impian, terutama UI. Kamu bisa pilih program yang sesuai dengan target kamu, baik itu lulus SIMAK UI atau lulus UTBK. Segera daftarkan diri kamu dengan menghubungi nomor ini: 08111166356.